Sholat Subuh Berjamaah Dalam Rangka Kegiatan Pembinaan Ketentraman dan Ketertiban Umum (Trantibum)

Madiun- Bertempat di Masjid Baitul Muttaqin Kelurahan Kejuron, Jumat (27/9), Walikota bersama Masyarakat, Ketua RT, RW dan Ketua LPMK bersama-sama melaksanakan sholat subuh berjamaah juga sekaligus sarana menyerap aspirasi masyarakat sekitar berbagai usulan mengemuka terutama terkait pembangunan saluran menjelang musim penghujan tahun ini.

Pembangunan saluran terus dilakukan pemerintah. Saya minta masyarakat juga sebagai pengawas. Titik-titik mana yang sekiranya belum bagus tolong segera dilaporkan,’’ kata walikota. Walikota juga berharap masyarakat turut serta dalam pengawasan jalannya pembangunan. Setiap permasalahan saat pembangunan baiknya segera dilaporkan.

Di sela kegiatan, walikota juga menyerahkan bantuan alat kebersihan masjid, alat pemadam api ringan (Apar), dan mesin pemotong rumput untuk lingkungan kelurahan.(Admin)

ARJUN

Hii Welcome To Kelurahan Kejuron